• Feed RSS

Pages

0
Kerusakan pada sebuah komputer terkadang memang tidak bisa kita terka, walaupun kita tau komponen apa yang sudah tidak maksimal bekerja pada komputer kita.

Kerusakan pada komputer tidak hanya melulu hardware, pada softwarepun bisa terjadi entah itu terkena virus, program crash, atau ada file dari struktur windows yang terhapus baik disengaja maupun tidak.

Kasus di bawah ini adalah tiba-tiba komputer restart tanpa pamit dengan kita sebagai pemilik komputer. Kasus seperti ini pasti sering kita jumpai dan karena panik terkadang kita langsung ambil kesimpulan untuk mengganti beberapa komponen yang dianggap rusak. Anggaplah komputer yang restart ini rusaknya Power Supply nya, kita langsung membeli PSU nya tapi setelah kita beli dan kita pasang ternyata masalah masih tetap sama. Ini berarti kita sudah mengeluarkan biaya kan mubazir, tidak masalah kalo kita teknisi komputer kan bisa buat kompare atau stok .

Coba kita berusaha untuk meminimalisir biaya dan waktu. Terus kita berusaha dengan meng INSTALL ulang windows kan makan waktu juga. Berikut ini adalah solusi yang coba saya akan uraikan. Memang benar komputer restart itu bisa PSU nya, Motherboardnya, Memory atau terkena virus. Tapi tidak ada salahnya solusi yang ini kita coba. Brikut step-stepnya:
1. Siapkan CD windows XP ( karena kasusnya pada windows xp)
2. Booting melalui CDROM (masukan Cd Windows XP)
3. Pada menu yang ada pilih Repair
4. Terus enter
5. Masukan password Administrator jika di password
6. Jika tidak dipassword Enter saja
7. pada menu prompt (c:\windows\)
8. Ketik CHKDSK lalu enter
9. Ketik ulang CHKDSK /p lalu Enter ( Slash p dimaksudkan untuk memperbaiki struktur directory yang rusak pada windows)
10. Lakukan langkah ke 9 sebanyak 3x
11. Ketik Exit untuk restart
12. Pada menu windows yang muncul pilih LastKnownGoodConfiguration
13. Jika tidak ada menu LKGC biarkan saja windows masuk secara normal

Mudah-mudahan berhasil