• Feed RSS

Pages

Solusi ini mungkin sangat sederhana dan mudah bagi yang tahu karena hanya dengan beberapa langkah image akan kembali tampil normal seperti semula, tapi bagaimana bagi yang belum tahu sulit dan bingung bagaimana cara menampilkan image ataw gambar di facebook.
Bagaimana caranya berikut ulasannya:

-Pilih menu tools pada Firefox
-Pilih Option
-pilih Content
-Cari dan Klik Exception
-Klik Block images from profile.ak.abcd…
-Klik Remove site

Selesai dech.., selamat mencoba. Gampang toh..
0
Saya tidak tahu apa itu conime tapi ada yang aneh dengan system computer , ketika computer loading ada muncul pesan error Microsoft Visual C++ Runtime Error Library dan didalam kotak dialog tersebut saya catat ada file yang dibutuhkan untuk menjalankan proses ini yaitu CTDRVMKA.EXE, DRVSVCMGR.EXE dan yang lebih kentara adalah ketika saya panggil program Mozilla Firefox internet menjadi lambat dan sangat susah untuk diaccess, error ini selalu muncul dan membuat kerja tidak nyaman dan yang lebih aneh pada startup computer file ini aktif bisa dicek dengan ketik MSCONFIG pada menu RUN. Dan yang lebih parah lagi System Restore pada Windows lumpuh (mati total tidak bisa diapa-apain).

Setelah Googling ternyata file conime adalah file milik windows asli kapasitasnya 27kb dengan icon bendera dan file ini ternyata telah disusupi virus. Setelah yakin bahwa system computer terinfeksi virus langsung deh ambil langkah2 pengobatan.
Langkah langkah yang dapat saya bagi untuk pembersihan virus ini dengan Anda adalah:

1. Rubah file komponen Windows yaitu MSVBVM60.DLL menjadi MSVBVM60XX.DLL cari file ini dengan menu SEARCH di Windows lokasi file ini ada di Windows\system32.
2. Restart computer terlebih dahulu untuk melakukan proses pembersihan program antivirus seperti SMADAV akan error biarkan saja untuk sementara.
3. Masuk ke Regestri Windows, ketik REGEDIT pada menu Start > R UN, cari file CTDRVMKA.EXE dan DRVSVCMGR.EXE atau apapun yang anda dapatkan ketika muncul pesan error hapus key tersebut cari lagi sampai habis informasi file yang error dan hapus. Cari file conime.exe yang dianggap virus hati2 karena conime juga milik file windows.
4. Kemudian cari lagi file CTDRVMKA.EXE dan DRVCVSMGR.EXE dan conime yang dianggap virus di drive C, cari file ini dengan menu SEARCH di Windows hapus file tersebut sekali lagi hati2 file conime Windows jangan dihapus.
5. Setelah selesai kembalikan setingan file MSVBVM60.DLL seperti semula. Restart computer
6. Scan Regestri Windows dengan Smadav, scan berulang-ulang untuk memastikan regestri fix.
7. Scan Sisa – sisa malware dan worm ini dengan antimalware saya menggunakan MalwareByte’s cari aja di embah google. Terdeteksi sebagai conficker dengan MalwareByte’s.

Backup dulu data Anda untuk mencegah sesuatu yang tidak diinginkan, saya tidak bertanggung jawab dengan artikel yang saya publish. Kasus berdarakan pengalaman dilapangan.

Untuk temen-temen Teknisi komputer atau IT support atau bagi anda yang mempunyai printer Epson CX1500 yang rusak dalam artian lampu led merah manteng aja ga bisa diapa-apain tuh printer. Mau ga mau ya harus di reset.

Berikut cara-cara yang dapat saya bagi untuk anda:
- Hidupkan printer (on) biarkan lampu led merah menyala
- Jalankan Aplikasi FT007_0624
- Pilih RD Setting
- Double klik Dump ROM Data
- Pada menu Protection Counter A masukkan angka nol(0)
- Klik OK
- Matikan printer
- Nah Sekarang nyalakan printer pasti bisa, sudah di coba ko

Note : jangan merubah angka-angka yang lain berbahaya untuk printer anda!!!

Bila anda yang belum punya resetternya donwload aja di
http://www.d-pinsi.com/download.html



Semoga membantu jangan lupa isi komentar ya..
tankyu
3
Ketika menghidupkan computer windows xp hanya sampai welcome setelah itu Hank, hal ini disebabkan beberapa faktor, besar kemungkinan hanya pada software nya saja yang rusak, kemungkinan faktornya adalah karena virus, install software crash / konflik, update windows sedangkan windows kita bajakan, jika bajakan matikan saja Automatic Update nya.

Solusi yang dapat saya bagi adalah:
1. Reset computer anda jangan lupa untuk menekan F8 pada saat computer belum masuk Windows
2. Pilih Safe Mode pilih user ataw administrator terserah anda setelah itu pilih Yes setelah masuk menu windows klik Start > All program > Accessories > System Tools > System Restore. Cari tanggal pada saat computer anda dalam kondisi yang bagus setelah itu ikuti saja instruksi selanjutnya tunggu beberapa saat sampai computer restart, jika berhasil anda sukses jika tidak solusi selanjutnya adalah:
3. Ikuti cara no. 1 setelah itu pilih Last Known Good Configuration, jika masih tidak berhasil solusi berikutnya adalah:
4. Tetap ikuti cara no. 1 setelah itu pilih Safe Mode with Comman Prompt setelah itu akan muncul tampilan Command Prompt, Ketik : Exit ataw Close selanjutnya tekan CTRL+ALT+DEL secara bersamaan akan muncul tampilan Windows Task Manager, pilih File > New Task (run…) selanjutnya Ketik : repair > klik OK selanjuntnya pilih aja Yes. Langkah selanjutnya adalah : pada menu windows klik Start > All program > Accessories > System Tools > System Restore. Cari tanggal pada saat computer anda dalam kondisi yang bagus setelah itu ikuti saja instruksi selanjutnya tunggu beberapa saat sampai computer restart, jika berhasil anda sukses, selamat mencoba, semoga berhasil.
5. Jika msih belum berhasil ya…., format ulang Windows nya.
Saya memang tidak hebat menulis karena saya bukan penulis tapi ini adalah pengalaman yang bisa saya tulis mudah2 an berguna. Email yang menggunakan Microsoft Outlook / Outlook Express ketika Login akan muncul pesan Bruto Force Protection ini menandakan bahwa email kita terblokir disebabkan karena kita mencoba memasukan Username ataw Passwor berulang-ulang yang salah ataw ada pihak lain yang mencoba membuka email kita.

Solusi yang bisa saya bagi adalah:
1. Cek email melalui webmail, ketik pada Address Bar: webmail.domainanda atau domainanda.webmail (domainanda=zzz.com ataw zzz.co.id ataw zzz.net). Masukan Username dan Password Email jika berhasil anda sukses, silahkan cek lagi melalui Microsoft Outlook ataw Outlook Express jika tidak berhasil solusi selanjutnya adalah:
2. Konfirmasi pada penyedia jasa domain dan hosting anda jangan lupa sebelum anda konfirmasi pada Adresss Bar Internet ketik : WHATISMYIP.COM setelah di enter akan muncul IP computer kita, catat IP computer kita setelah itu kita konfirmasi pada penyedia jasa domain nantinya IP ini akan digunakan untuk me RESET webmail kita. Solusi ini berhasil, selamat mencoba semoga sukses.